Peralatan Dapur Elektronik – Bagi ibu rumah tangga memasak merupakan aktivitas sehari-hari yang tidak bisa ditinggalkan. Ibu yang hobi memasak maupun tidak suka masak, sama-sama perlu tenaga bantuan untuk meringankan urusan dapur tersebut.
Bila zaman dulu, ART menjadi tenaga handal membantu pekerjaan rumah tangga, maka tenaga tersebut beralih ke peralatan dapur elektronik.
Bila diperinci satu per satu, kegiatan di dapur terbagi menjadi tiga kegiatan utama, yaitu: persiapan bahan-bahan sebelum memasak, meracik masakan, dan memasak. Sesudahnya tentu saja ada kegiatan membersihkan alat masak dan alat makan lalu menyimpannya.
5 Peralatan Dapur Elektronik Populer
Berikut adalah sebagian peralatan dapur elektronik yang umumnya ada di rumah-rumah.
Agar aktivitas memasak lebih mudah dan cepat, berikut lima peralatan dapur elektronik yang bisa kamu miliki di rumah.
Kulkas
Kulkas sebagai peralatan dapur elektronik merupakan tempat menyimpan makanan dan minuman di suhu tertentu sehingga lebih awet.
Teknologi masa kini membuat lemari es atau kulkas ini didesain lebih hemat energi, masa pendinginan lebih cepat, dan tidak menimbulkan bunga es.
Beberapa tipe lemari es bahkan dapat membuat es batu secara langsung sehingga lebih cepat menyajikan minuman dingin.
Kulkas juga dapat menyimpan berbagai bahan makanan sebelum dimasak yang disimpan di lemari pendingin (refrigerator) atau di kompartemen pembeku (freezer).
Walaupun demikian cek dan selalu ricek isi kulkas dan secara rutin dibersihkan. Jangan sampai ada makanan sisa zaman purba masih ada di lemari es.
Lemari es tersedia di pasaran dalam berbagai volume dan bentuk, ada yang dua pintu hingga empat pintu. Ada pula yang kompartemen es di atas atau di bawah.
Rice Cooker
Rice cooker merupakan alat masak elektronik inovatif yang meringkas waktu memasak nasi. Kita tidak perlu memasak dalam dua langkah yang umumnya dilakukan secara tradisional yaitu diaron baru dikukus di dandang.
Memasak nasi memakai rice cooker cukup dalam satu langkah sata, lalu otomatis nasi matang. Kamu hanya perlu menaruh beras dan air ke dalam wadah dan alat tersebut akan menanak nasi dengan sempurna.
Sama halnya dengan lemari es, rice cooker pun sekarang didesain dengan bentuk yang apik dan hemat energi. Bahkan, rice cooker juga bisa digunakan untuk membuat hidangan makanan lainnya, seperti sup, merebus mie instan hingga membuat bolu atau brownies.
Blender
Alat ini cukup populer bagi orang-orang yang memerhatikan kesehatan karena bisa membuat jus buat atau jus sayur.
Blender rata-rata mempunyai dua atau tiga wadah berbeda untuk keperluan yang berbeda. Wadah besar untuk menghaluskan makanan cair, wadah kecil untuk menghaluskan bumbu, dan wadah untuk menghaluskan bahan kering.
Misalnya menghaluskan kopi, kacang tanah, beras, dan lain-lain.
Wadah atau mangkuk blender ini ada bermacam tipe, ada yang terbuat dari plastik atau kaca, sehingga aturan penggunaanya pun berbeda-beda tergantung alat. Jangan lupa bersihkan blender setiap selesai dipakai, agar peralatan tersebut tetap higienis.
Bagi ibu-ibu yang mempunyai bayi, blender juga berguna untuk menyiapkan MPASI.
Dispenser
Dispenser memudahkan kamu menyiapkan air minum dengan berbagai suhu sesuai kebutuhan. Ada beberapa tipe yang bisa menyiapkan air di suhu normal, dingin dan panas hingga 80 derajat Celcius.
Dengan demikian kita tidak perlu repot-repot merebus air atau menambahkan es batu untuk membuat minuman dingin.
Tentu saja air yang digunakan untuk dispenser sebaiknya air galon yang sudah dijamin kebersihan dan layak minum.
Sekarang ada juga dispenser yang galon airnya disimpan di bawah, jadi tidak perlu jadi “perempuan kuat” untuk mengangkat galon di atas dispenser.
Oven Listrik, Microwave, Air Fryer
Oven listrik bisa dipakai untuk memasak makanan dengan cara dipanggang, grill, atau hanya untuk menghangatkan makanan. Oven listrik juga bisa digunakan untuk memanggang roti dan kue bagi orang-orang yang senang mencoba resep-resep baru.
Berbeda dengan oven, microwave merupakan alat elektronik dapur yang menggunakan gelombang elektromagnetik. Gelombang elektromagnetik ini berfungsi untuk memanaskan dan memasak makanan.
Perlu perhatian khusus bagi pengguna microwave karena wadah yang digunakan tidak boleh terbuat dari logam atau mengandung logam.
Seringnya microwave digunakan untuk menghangatkan makanan dan harus menggunakan wadah terbuat dari gelas atau plastik yang tahan microwave.
Peralatan elektronik yang sekarang populer adalah air fryer, yang fungsinya sama dengan oven listrik atau microwave. Cara kerjanya adalah menggunakan elemen pemanas dan kipas untuk mengalirkan udara panas di sekitar makanan.

Penutup
Nah, teman-teman itulah beberapa peralatan dapur elektronik yang bisa kamu beli, agar aktivitas sehari-hari dapat lebih mudah.
Sebelum membeli peralatan dapur elektronik tersebut pastikan membeli merek yang berkualitas, bergaransi, dan ada layanan purna jual untuk antisipasi bila ada kerusakan.
Teman-teman sudah punya yang mana saja nih?
Semoga bermanfaat.
Sumber:
Photo by Jean van der Meulen
https://images.pexels.com/photos/19599329/pexels-photo-19599329/free-photo-of-kitchen-appliances-in-a-store.jpeg

Rice cooker, Kulkas, blender, dan dispenser sudah ada di dapur saya. Nah, kalau oven listrik, microwave, dan Air Fryer belum ada. Adanya oven tangringan hehehehe. Tapi kalau ada rezeki saya mau beli microwave dulu. Biar kalau waktu mepet mau pergi, bisa tinggal dihangatkan makanan, terus ditinggal siap-siap. Karena lebih aman pakai timer. daripada menghangatkan dengan kompor.
Mau itu suka masak atau nggak. Kita tetap akan terbantu kalau punya peralatan elektronik tersebut. Meski nggak harus punya semua ya.
Semua produk di atas tuh emg penting bngt dimiliki..apalagi di masa sekarang yg ingin serba praktis dan instan.
Skrg tuh nggak mau lagi tuh masak nasi pake kayu. Selain bahannya ga ada, biayanya jg mahal. Utk lbh praktis, emg produk2 di atas sgt membantu ya. Skrrg rata2 rumah tangga minimal punya 2/3 produk tsb.
Rice cooker dan kulkas nih peralatan dapur yang paling penting untuk di beli dulu. Dengan punya 2 elektronik itu bisa save duit lumayan banget
Pengen punya air fryer nih biar bisa masak minim minyak dan lebih sehat, plus mendukung diet. Tapi wattnya cukup tinggi ya?
So far yg paling sering digunakan ya rice cooker / magic com, Chopper, dan oven listrik. Karena daku suka masak dan baking.
Peralatan elektronik rumah tangga ini memang sangat dibutuhkan. Kayaknya hampir sebagian besar peralatan tersebut ada di setiap rumah ya. Mungkin hanya oven listrik aja yang masih jarang, hanya orang kalangan menengah ke atas yang punya ya…
Yang paling penting rice cooker, blender dan kulkas. Kalo udah ada tiga ini sangat membantu banget apalagi rice cooker tuh. Nasi bisa tetap hangat tanpa khawatir basi.
Saya yang belum punya kulkas sama dispenser nih. Alhamdulillah, kalau air fryer ada. Semoga lah ya peralatan dapur elektronik saya segera lengkap.
Poin terakhir saya belum punya. Sebenarnya pengin, masalahnya daya listriknya gak kuat. Jadi, ya sudah, impian jadi tukang roti diendapkan dulu.
Peralatan elektronik di dapur memang sangat membantu pekerjaan domestik rumah, tapi jangan lupa seimbangkan dengan kapasitas listrik yang kita miliki di rumah
Jadi inget peralatan elektronik yang aku beli pertama kali ketika nikah.. itu adalah kulkas! Hehehe.. walau dulu jarang masak tapi kulkas masuk ke daftar wajib punya untuk menaruh makanan dan minuman supaya nggak cepat basi.
Ternyata aku punya semuanya haha kecuali air fryer hanya punya microwave buat menghangatkan makanan. Keberadaan dapur elektronik tuh memudahkan banget bagi ibu rumah tangga. Kulkas untuk menyimpan makanan jadi nggak mudah basi. Rice cooker buat masak nasi yang bisa ditinggal gitu aja, nggak kaya zaman dulu masaknya di kompor, udah lama ribet pula, huhu.
Aku ada microwave, tapi kadang aku pake buat manggang ayam. Karena ovennya rusak jadi kepaksa pake. Mudah-mudahan tidak terjadi apa-apa.
Dapur adalah pusat kegiatan di rumah tangga, dan memiliki peralatan dapur elektronik yang efisien dapat membuat hidup lebih mudah bagi ibu rumah tangga. Dari blender yang dapat menghemat waktu dalam persiapan makanan hingga multicooker yang memungkinkan untuk memasak berbagai hidangan dengan mudah, ada begitu banyak pilihan yang dapat membantu mengurangi waktu dan tenaga yang dibutuhkan di dapur. Menggunakan teknologi modern dalam memasak tidak hanya menghemat waktu, tetapi juga membuka peluang untuk bereksperimen dengan resep baru.
Kalau peralatan ini tersedia lengkap di rumah, wuah bikin simple deh urusan dapur.
Jadinya tuh sat set mau membuat aneka hidangan apa aja buat keluarga
kalo orang indonesia jarang deh yang menggunakan air fryer atau microwave. seringnya itu kompor gas atau kompor listrik klo rumah modern, atau kalau mau nambah palingan oven. penjelasannya kurang kompor tuh hehe
Saya sih masih kepengin punya air fryer dan kompor/panci listrik soalnya jaga-jaga pas gas habis gitu. Emang kalau ada uangnya enak ya bisa lengkap semua.
Kulkas dan rice cooker yang paling penting menurutku ya. Cuma kalau ada rezeki lebih pengen juga beli alat lain yang memudahkan
Peralatan rumah tangga elektronik ini memang sangat membantu pekerjaan di dapur ya mbak
Aku hampir punya semua, kecuali yang nomor lima
sepakat banget semua barang-barang di atas membuat hidup kita jauh lebih mudah dan kebetulan memang punya semua barang-barang di atas untuk mempermudah hidup kita, apalagi buat orang yang banyak kerja di rumah, useful banget perlengkapan tersebut
Iya ya, peralatan-peralatan tersebut meringankan kerja banget. Misal mau ngeles, kalau ada choper or blender, jadi lebih mudah. Kudu punya sih di rumah biar aktivitas lebih satset.
Sebagai si yang nggak rajin masak tiap hari, aku cuma punya kulkas sama rice cooker doang. Demi apa, blender saja aku belum punya. Pernah punya tapi belum kepikiran untuk beli lagi daripada si benda itu teronggok dengan cantiknya di pojokan dapur sementara belum tahu bakalan kepakai buat kapan dan bikin apa. wkwk.
Kulkas, magic com, dispenser sepertinya sudah menjadi perlengkapan wajib yang ada di dapur ya, membantu banget untuk menyiapkan makanan yang bernutrisi untuk keluarga sekaligus menghemat energi saat menyiapkannya
Sejak ada air fryer di rumah, jadi semakin jarang goreng menggoreng. Paling menggoreng telur aja. Nggak ada lagi minyak bercioratan ke mana-mana. Ini memudahkan banget sih untuk ibu-ibu sepertiku.
aah ini mah atuh semua sangat dibutuhkan ibu ibu rumah tangga, gak ada yang bisa di skip ya Teh semua sangat dibutuhkan kecuali air fryer kali ya, hehehe. saya belum terlalu butuh sih kecuali kalau mau ada rencana diet bisa lah beli ini
Sepakat! Tapi kami pake dispenser yg guci aja sih, walo tetep harus angkat², yg penting gampang bebersihnya. Sama microwave nih, kepengen banget punya, biar kalo males nyetekin kompor, bisa manasin di sana, hehe..
Peralatan dapur zaman sekarang yang canggih-canggih, memang membantu meringankan pekerjaan ibu rumah tangga. Aku udah punya kulkas, rice cooker, dispenser, blender. Tinggal microwave aja yang belum punya
Wah aku baru tahu kalau microwave itu gak boleh pakai bahan yang terbuat dari logam. Soalnya aku mau beli tempat makan yang stainless steel itu looh, pikirku biar bisa dihangatkan di microwave, ternyata salah yaaa..